Tangerang Selatan, Indonesiabergegas – Tingginya angka prevalensi penyalahgunaan narkoba yang melibatkan generasi muda membuat orang tua semakin khawatir anaknya menjadi korban dari peredaran gelap narkoba.
Situasi ini membuat organisasi pemuda Karang Taruna, lingkungan RW. 07, Kelurahan Pondok Aren, Tangerang Selatan menggelar penyuluhan bahaya penyalahgunaan narkoba bagi masyarakat di Balai warga RW 07 Minggu, 03/04/2016. Kegiatan ini banyak dihadiri oleh remaja dan juga warga masyarakat sekitar.
Lurah Pondok Aren, Munadih selaku penanggung jawab kegiatan mengatakan “Remaja adalah kelompok masyarakat yang paling rentan terhadap penyalahgunaan narkoba. Oleh karena itu harus ada upaya pencegahan yang serius terhadap kelompok ini” ujar Munadih.
“Kita memiliki tugas untuk melindungi remaja dari pengaruh negatif penyalahgunaan narkoba. Seperti sudah ketahui bersama bahwa pengaruh narkoba bisa bermacam-macam. Mereka bisa melakukan tindakan kriminal, bisa melakukan penyimpangan-penyimpangan terhadap nilai umum yang dianut oleh masyarakat, serta pada akhirnya menjadi beban bagi masyarakat” ujar Munadih.
Selain itu lanjut Munadih, generasi muda adalah tulang punggung pembangunan bangsa yang harus bersih dari penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba. Oleh karena itu tema yang kami angkat pada hari ini adalah I Can I Clean sambung Munadih.
Hadir dalam kesempatan tersebut narasumber dari BNNK Tangerang Selatan, Kasi Pencegahan, Sony Gunawan. Dalam paparannya Sony mengatakan tahun 2014 terdapat sekitar 20 ribu pengguna narkoba aktif di Tangsel. Ini yang perlu diwaspadai oleh semua pemangku kepentingan di Tangsel ujar Sonny mengingatkan.
Sementara itu jumlah kasus juga semakin meningkat, tahun 2015 BNNK Tangsel mencatat 342 kasus narkoba dengan tingkat peredaran paling tinggi berada di Ciputat (90 kasus) sambung Sony. Untuk mengatasi itu, BNNK Tangsel sering melakukan penyebaran informasi bahaya penyalahgunaan narkoba di lingkungan sekolah, kampus dan juga lingkungan masyarakat. Dengan memiliki informasi yang benar tentang penyalahgunaan narkoba masyarakat terutama generasi muda bisa bersih dari penyalahgunaan narkoba tutup Sony.
Adapun Ahmad Soleh narasumber dari BNN Pusat mengatakan BNN sebagai Vocal Point pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN) terus mendukung upaya pencegahan yang dilakukan oleh kelompok masyarakat.
“BNN memberikan apresiasi terhadap kegiatan seperti ini. Ini bentuk nyata partisipasi masyarakat terhadap permasalahan narkoba di indonesia” ujar Soleh. (osc)
#stopnarkoba